Posted by : Hafi Munirwan Jumat, 24 Januari 2014

Bismillahirrahmanirrahim..

Assalamu'alaikum wr. wb, dan salam sejahtera teman2 semua..

Alhamdulillahirabbil'alamin..
Ini adalah kata yang harus selalu kita ucapkan, mengingat banyaknya rezeki yang terus kita dapatkan disetiap langkah kehidupan kita. Jangan pernah lupa untuk bersyukur teman2 semua.

Blog ini akhirnya berhasil saya luncurkan pada januari 2014, padahal saya sudah berniat sejak lama untuk menulis blog yang berisi pengalaman dan opini saya seputar kehidupan di masyarakat. Adapun saya sudah menulis berbagai blog, walaupun rata2 tersendat masalah ketersediaan waktu untuk menulis dan ilmu saya yang masih minim untuk dibagi. Teman2 bisa cek blog saya yang lain di :

1. http://www.govisitaceh.blogspot.com, blog ini berisi potensi-potensi wisata yang dapat membuat teman2 penasaran dengan kekayaan alam dan budaya di bumi serambi mekkah. Check it out!
2. http://www.duniaperencanaan.blogspot.com, blog ini berisi informasi seputar ilmu studi perencanaan wilayah dan kota yang saya dapatkan selama berkuliah di pwk ugm.
3. http://www.hafi-zone.blogspot.com, khusus yang satu ini lebih general. Semua informasi yang ada saya gabungkan sehingga tidak ada satu tema yang jelas, ini adalah blog saya ketika masih SMA.


Ketiga blog diatas agaknya tersendat karena yang saya coba share ke teman2 adalah ilmu dengan tema2 tertentu. Sedangkan saya sendiri merasa saya belum memiliki kapasitas yang mumpuni untuk berbagi ilmu tersebut.

Oleh karenanya, sejarah inisiasi blog ini adalah agar saya bisa berbagi suatu hal yang lebih ringan dan lebih mengalir dan dapat dibaca semua kalangan. Blog ini berisi pengalaman-pengalaman kehidupan saya serta opini seputar permasalahan dan realita di kehidupan masyarakat.

Harapan saya, semoga tulisan2 saya ini dapat berguna bagi teman2 pembaca semua dalam berbagai konteks kebutuhan. Saya cukup terbuka untuk diajak diskusi, silahkan teman2 menanggapinya. Akan tetapi, saya harap kita dapat menjaga norma2 diskusi dan penyampaian pendapat yang santun.

Sekian pengantar dari saya, silahkan dibaca dan ditanggapi..
Semoga Allah senantiasa melimpahkan karunianya kepada kita semua,

Salam sejahtera, Wassalami'alaikum wr.wb.

{ 2 komentar... read them below or Comment }

Terjemahkan

Tinggalkan Pesan

Flag Counter

Postingan Populer

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © Berbagi Pengalaman dan Opini -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -